Sambang Anak Asuh

Sambang Anak Asuh

LAZ YASA Malang memberikan perhatian khusus untuk anak anak yatim, piatu, dan dhuafa di Malang Raya, untuk mendapatkan pendidikan yang layak melalui program Beasiswa Ayah Bunda Asuh (ABA).
Sebuah program Beasiswa yang ditujukan untuk membantu biaya pendidikan bagi mereka yang membutuhkan. bukan hanya itu, program ini juga memberikan pembinaan spiritual secara intensif kepada para anak asuh. Hal ini bertujuan agar setiap anak asuh memiliki keteguhan akhlaq yang dapat menjadi benteng bagi mereka saat berinteraksi dengan dunia luar.

(7/7/2022) Tim LAZ YASA Malang menyempatkan waktu berkunjung ke Panti Asuhan Mamba’ul Hikmah Karangploso. Pada kesempatan itu kami menemui beberapa anak asuh, menyimak kembali bacaan Al-qur’an anak asuh kami yang ada disana. Sedikitnya ada 17 anak yang terdaftar dalam program Beasiswa Ayah Bunda Asuh (ABA) LAZ YASA Malang.

Dani Safa Ramadhan, atau akrab disapa Dani, melantunkan surah At Takwir dengan bacaan yang sangat luar biasa, setiap lantunan ayatnya membuat kami bergetar, suara polosnya menyentuh setiap huruf dengan makhroj yang nyaris sempurna.

Dani adalah salah satu anak asuh kami yang duduk dikelas 6 SD. kondisi ekonomi membuat Dani harus berada di panti sejak kelas 4 SD, ayahnya telah meninggal dan ibunya harus mengurus 3 orang anak lainya. Dengan kondisi ekonomi yang kurang mendukung, semangat Dani untuk belajar tetap terpancar, ia juga pernah menjadi Atlet tenis meja dalam Pekan Olahraga MI tingkat kecamatan pada tahun 2021. Statusnya sebagai seorang anak yatim tersirat jelas dengan melihat betapa mandirinya dia. Jiwa kepemimpanannya sudah mulai terlihat, sebab Dani ditugaskan sebagai senior yang menyomi anak anak panti lainya, “kami mohon do’anya, semoga dani bisa menjadi contoh buat anak anak yang lain” ungkap Vita Fatimah.

Dani hanyalah satu dari 370 anak asuh kami yang tersebar di Malang raya. Kami yakin masih banyak anak sepeti Dani diluar sana, Mereka sangat layak diberikan kesempatan untuk mengenyam pendidikan. melalui program Beasiswa Ayaha Bunda Asuh ini, LAZ YASA Malang berkomitmen untuk tetap memberikan dedikasi dan kesempatan kepada seluruh anak khususnya di Malang Raya, kami berharap ada lebih banyak anak yang mampu kami bantu, sebab kami percaya bahwa “Pendidikan adalah senjata paling ampuh yang dapat kita gunakan untuk mengubah dunia” (Nelson Mandela).

sambang anak asuh sambang anak asuh

Satu Hati Sejuta Peduli

Ikuti Kegiatan Terbaru Kami

Baca artikel keislaman Kami Lainnya

Artikel Terkait :

lari bareng

Lari Bareng (Charity Run for Palestine) 2024

Santri Berprestasi

Aksi Santri Berprestasi Di Kecamatan Wajak

sambang panti

Sambang Panti Oleh Yasa Malang

1 thought on “Sambang Anak Asuh”

Leave a Comment