Physical Address

304 North Cardinal St.
Dorchester Center, MA 02124

Zakatnya Emas - www.yasapeduli.org

Cara Menghitung Zakatnya Emas dan Perak, Nishabnya 85 Gram Emas!

Zakatnya Emas – Seorang muslim diwajibkan atasnya 5 perkara, syahadat, salat, zakat, puasa, dan haji. Selain harus mengeluarkan  zakat fitrah dan zakat hewan ternak, seorang muslim juga diwajibkan untuk membayar zakat atas perhiasan yang dimiliki. Zakatnya emas dan perak harus dibayar jika sudah mencapai haul dan nishabnya.

Berikut ini adalah ulasan mengenai cara menghitung zakatnya emas dan perak, yuk kita baca ulasannya.

Zakatnya Emas - www.yasapeduli.org
Zakatnya Emas – www.yasapeduli.org

Dasar Hukum Atas Zakat Emas dan Perak

Hukum dari pembayaran atas zakat dari emas dan perak sendiri berasal langsung dari Allah SWT. Firman Allah mengenai zakat tertuang dalam surat At-Taubah ayat 34-35. Di sana dijelaskan bahwa orang yang memiliki emas dan perak yang tidak menafkahkan di jalan Allah maka siksa neraka sudah menantinya.

Baca juga : Membayar Zakat Menyucikan Jiwa

Para ulama bersepakat bahwa ayat ini merupakan petunjuk Allah bahwa dalam emas dan perak pun terdapat hak dari orang lain. Selain dari surat At-Taubah,  anjuran untuk mengeluarkan zakat atas emas dan perak berasal dari hadist nabi Muhammad SAW. Hadist tersebut berbunyi bahwa tidak akan ada seorang pun yang memiliki emas dan perak tapi tidak mengeluarkan zakatnya di dunia maka akan mendapatkan siksa yang pedih di hari akhir nanti. Harta berupa tersebut akan berubah menjadi kepingan api neraka yang akan digosokkan di punggung dan jidatnya.” (HR.Muslim).

Zakatnya Emas - www.yasapeduli.org
Zakatnya Emas – www.yasapeduli.org

Syarat Pengeluaran Zakat

Zakatnya emas dan perak juga memiliki syarat yang hampir mirip untuk dapat dikeluarkan zakatnya. Syarat-syarat tersebut antara lain :

  • Emas dan perak yang dimiliki lebih dari atau sama dengan 1 tahun.
  • Perhiasan tersebut harus dibeli dengan tunai dan bukan kredit
  • Perhiasan sudah mencapai nishabnya, yaitu 85 gram emas dan perak 595 gram.
Gambar ilustrasi. Zakatnya Emas - www.yasapeduli.org
Gambar ilustrasi. Zakatnya Emas – www.yasapeduli.org

Perhitungan Zakat Perhiasan : Emas dan Perak

Zakat emas dan perak masing-masing dikenai sama yaitu 2,5% dari jumlah keseluruhan perhiasan. Pengenaan 2,5% atas perhiasan emas dan perak berdasarkan perhiasan yang disimpan saja. Jadi jika seseorang memiliki perhiasan emas dan perak yang juga dipakai maka pengenaan zakatnya dipotong dari emas keseluruhan dikurangi perhiasan yang dipakai.

Untuk memudahkan pembayaran zakat perhiasan maka contoh perhitungan zakat di bawah ini bisa membantu berikut:

Ibu Yuni memiliki 100 gr emas dan telah disimpan selama setahun. Dari jumlah tersebut 10gr emas dipakai ibu Yuni dalam kesehariannya. Maka zakat perhiasan yang harus dibayarkan adalah:

= (Emas yang disimpan Bu Yuni  – emas yang dipakai) x 2,5%

= (100 gr – 10 gr) x 2,5%

= 90 gr X 2,5%

= 2,25 gr

Maka untuk zakat perhiasan tersebut Bu Yuni harus mengeluarkan emas sebesar 2,25 gram. Pembayaran zakat perhiasan emas tersebut menjadi 2,25 gr x harga emas saat ini. Misalnya harga per gram 1 juta rupiah maka perhitungannya menjadi:

= 2,25 gram x Rp 1.000.000

= Rp 2.250.000

Zakatnya emas harus ditunaikan saat tiba waktunya. Tidak menunaikan pembayaran merupakan tindakan zalim karena bertentangan dengan syariat agama Islam yang telah ditetapkan. Pembayaran bisa melalui badan Amil milik pemerintah atau swasta. Pilihlah yang benar-benar amanah untuk menyalurkan zakat kepada mereka yang berhak.

LAZ Yasa Malang adalah LAZ yang terpercaya yang telah mendapatkan izin sebagai lembaga amil zakat resmi. Berikut SK yang dimiliki oleh LAZ Yasa Malang;

  • SK BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL : NOMOR 103 TAHUN 2017
  • SK KEMENAG PROVINSI JAWA TIMUR : NOMOR 6127 TAHUN 2017

Untuk memudahkan membayar zakat Anda bisa kunjungi website LAZ Yasa Malang di alamat surel https://yasapeduli.or.id/zakat/ atau jika tidak mau ribet Anda bisa kontak langsung admin LAZ Yasa Malang di nomor WA 0852 3633 7242 juga melayani telpon.

LAZ Yasa Malang juga melayani layanan jemput zakat jika anda mengalami kesulitan untuk menyalurkan, Anda tinggal kontak by WA atau telepon kami segera meluncur ke alamat Anda.

Anda bisa juga mengunjungi laman Kalkulator Zakat untuk menghitung zakat Anda, mudah bukan, jangan tunda lagi untuk membayar zakat ya.

Berzakat adalah bentuk ketaatan maka dari itu zakat secara bahasa artinya juga berhubungan dengan kebersihan jiwa dan harta yang dimiliki seorang muslim. Bukankah Allah SWT lebih menyukai hambanya yang bersih jiwanya dengan mengeluarkan sebagian hartanya untuk mereka yang membutuhkan.***

*Sumber: upz.uinsu.ac.id/page/13/zakat-emas-perak-dan-uang , www.orami.co.id/magazine/zakat-emas

www.yasapeduli.org – Sejuta Hati Sejuta Peduli

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *